Friday, April 24, 2009

kesalahan pola pikir kita

helloooooo, kali ini gue mau membahas global warming (again!)

menurut gue, kita memiliki pola pikir yang salah. masalahnya, kita cuap gede sana sini tentang global warming, bagaimana kita membuat perubahan besar untuk bumi tercinta ini. tapi apakah diri kita telah memberikan partisipasi? kita hanya sebatas omong doang, gada tindakan. go to hell aja deh. mending diem anteng daripada ngomong, kalo belom siap atau belom bisa melakukannya. yang kayak gini masih bisa ditolerir deh, daripada yang omong doang bikin kuping gatel. secara gue juga ga melakukan hal besar ngapain cuap gede gede, sampe saat ini cuma pengurangan pemakaian ac, cuma itu.

gue membahas ini karena,
gue pernah melakukan percakapan dengan salah seorang temen gue. mengajak dia untuk mengurangi pemakaian ac di rumahnya, bukti kecil kalo kita care dengan bumi, walaupun hanya 0,00000000000000000000000000000001% kali ya hehe.
tapi dia menjawab, ngapain kita kayak gitu. toh efeknya terlampau kecil, gada guna. dan kalo gue ga mau gimana?

ooooppsie. inilah pola pikir yang amat sangatlah salah. gue hanya menelan ludah denger jawabannya. padahal hal seperti ini dimulai dari pribadi kita. ini masalah emang global, tapi setiap individu yang bertindak. mari kita bayangkan, gimana kalo satu ac, di tiap kota, dikurangi pemakaiannya. lumayankan? nah yang bisa kayak gitu ya kita kita ini. atau engga mencoba naik angkutan umum, gausah bawa mobil (yang satu ini masih belom bisa gue tinggalkan). boleh juga tanam tanaman di pot.

perhatiin langit kota jakarta kalo lagi musim mudik? ga ketutupan asap gitu. nah sekarang, karena kita cuman sendiri yang ngelakuinnya ga keliatan. tapi misalkan di per kota ada 1 orang yang mengurangi pemakaian kendaraan pribadi hingga jumlahnya sama kayak mobil penduduk ibukota yang keluar dari kota jakarta, hasilnya sebenernya kayak langit musim mudik itu. kita hanya gatau, siapa dimana orang yg melakukan itu dan hasilnya ga keliatan aja.
biar gampangnya, satu miliar rupiah ga bakal ada kalo gada 50 perak rupiah, ya ngga sih? hehe

disini gue hanya melakukan pengandaian, agar kita bisa merubah mindset kita yang salah, karena apapun yang kita lakukan memiliki pengaruh, walau kecil tapi itulah fondasi pengaruh besar nantinya. secara kehidupan kita udah tersetting kayak gini, karena emang udah susah dirubah , jadi yang kecil kecil aja.

1 comment: